Selamat Datang Di Website Resmi Desa Samberan Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro Akses Layanan Informasi melalui "SILAW" Sistem Informasi Layanan Berbasis Aplikasi Whatsapp dengan menghubungi Admin Desa di No. Wa 085 850 224 695 -

Artikel

Tuntaskan Pembuatan KIA untuk Anak di Desa Samberan, Pemdes Bekerjasama dengan Sekolah Setempat.

12 Desember 2023 13:41:21  Admin Desa Samberan  60 Kali Dibaca  Berita Desa

Kartu Identitas Anak (KIA) merupakan identitas yang wajib dimiliki setiap anak agar bisa mengakses pelayanan publik secara mandiri. Dikarenakan KIA ini hampir sama dengan KTP maka diharapkan semua anak memiliki dokumen kependudukan ini sebagai wujud pemenuhan hak dan kewajiban anak.

Berdasarkan pentingnya kepemilikan KIA, Pemdes Samberan berinisiatif untuk memfasilitasi pembuatan KIA secara kolektif. Mengetahui usulan ini, Arif Rokhman sebagai Kepala Desa langsung menyetujuinya.

Sebagai upaya Pemdes dalam penuntasan program ini, pihaknya menggandeng sekolah-sekolah yang ada di Desa Samberan diantaranya Pos PAUD Melati, KB Nusantara, TK Dharma Wanita dan SDN Samberan.

"Untuk mensukseskan program ini tentu kita perlu menyasar ke target sasaran yang banyak melibatkan anak, sekolah misalnya. Kami akan mengirim surat pemeberitahuan dan permohonan bantuan untuk Kepala Sekolah agar bisa membantu mensosialisasikan kepada anak didiknya". Jelas Kades Arif.

Terbukti dengan langkah yang diambil oleh Pemerintah Desa Samberan, ada sebanyak 300 lebih pendaftar pada pembuatan KIA kolektif tahap ini.

Pada Senin (04/12/2023), KIA telah siap untuk dibagikan. Penyerahan KIA dilaksanakan di Halaman SDN Samberan selapas upacara bendera hari senin.

Sebelumnya, Kepala Desa memberikan sambutan terkait manfaat KIA untuk anak. Dalam sambutannya, beliau juga berpesan agar KIA ini dapat dijaga dengan baik jangan sampai hilang karena berlaku cukup lama sampai anak berusia genap 17 tahun.

Oleh : admin_

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Info Umum

Wilayah Desa

Peta Desa

Aparatur Desa

Back Next

Sinergi Program

Agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Desa


Alamat : Jl. Utama Desa Samberan No 001
Desa : Samberan
Kecamatan : Kanor
Kabupaten : Bojonegoro
Kodepos : 62193
Telepon : 085230432797
Email : desasamberan@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:22.466
    Kemarin:40.119
    Total Pengunjung:9.596.921
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.15.203.242
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

08 Maret 2022 | 141 Kali
Musyawarah Dusun
08 Januari 2023 | 1.036 Kali
MUSDES KESEPAKATAN APBDES 2023 MENENTUKAN ARAH MASA DEPAN SAMBERAN
26 Agustus 2016 | 588 Kali
Sejarah Desa
29 Juli 2013 | 398 Kali
Badan Permusyawaratan Desa
30 April 2014 | 349 Kali
LinMas
15 Agustus 2017 | 156 Kali
Ketua Tim PKK Jatim Puji Pengolahan Sampah Di Bojonegoro
07 Desember 2021 | 254 Kali
Layanan Informasi

Informasi Publik

Video Youtube