Pagi ini, Selasa (31/05/22) Pemerintah Desa Samberan menerima tamu yang spesial. Bukan dari kalangan Pegawai Dinas ataupun Masyarakat yang akan mengurus administrasi. Melainkan Anak-anak PAUD "Melati" dan KB "Nusantara" Desa Samberan.
Dalam upaya pengenalan sejak dini tentang pemerintahan di lingkungan sekitar, Bunda Nikmatur Rohmah (guru PAUD) serta Bunda Lumatun Nuroniyah (guru KB) mengajak anak-anak didiknya untuk mengunjungi Balai Desa Samberan.
Kegembiraan dan keriangan mereka mewujudkan rasa semangat anak-anak dalam kegiatan ini. Bahkan tidak ada yang merasa takut saat kunjungan tadi.
Bunda Roh dan Bunda Lum sapaan akrabnya mulai mengenalkan nama-nama ruang yang ada. Mulai dari ruang Kepala Desa, ruang kerja Perangkat Desa dan ruang lainnya. Selain itu, mereka juga dikenalkan dengan pelaku dalam pemerintahan desa sekaligus jabatannya.
Tawa yang bahagia mereka jelas tergambar saat proses perkenalan, ditambah mereka juga mendapat hadiah snack dari Bapak Kades.
Di akhir kunjungannya. Anak-anak diajak foto bersama dengan Bapak Kepala Desa dan sebagian Perangkat Desa.
Oleh: _admin