Selamat Datang Di Website Resmi Desa Samberan Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro Akses Layanan Informasi melalui "SILAW" Sistem Informasi Layanan Berbasis Aplikasi Whatsapp dengan menghubungi Admin Desa di No. Wa 085 850 224 695 -

Artikel

Cukup Datang Ke Kantor Balai Desa, Kini Warga Samberan Urus Adminduk Lebih Mudah.

05 April 2023 13:52:39  Admin Desa Samberan  232 Kali Dibaca  Berita Desa

Administrasi kependudukan merupakan dokumen penting bagi seluruh warga Indonesia, guna memperoleh hak dan kewajiban sebagai warga negara.

Dalam hal upaya memberikan pelayanan kepada masyarakat, pihak desa selalu berusaha mempermudah dan mempercepat pelayanan dengan baik.

Berbagi inovasi pelayanan diberikan untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang efektif dan efisien.

Misalnya, dengan membuat pamflet terkait persyaratan pengajuan, layanan berbasis aplikasi WhatsApp dan lain sebagainya.

Jika sebelumnya dalam mengurus adminduk pemohon harus datang ke kecamatan. Di tahun ini, Pemkab Bojonegoro melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil berinovasi memberikan pelayanan adminduk di tingkat desa.

Program yang dijuluki dengan sebutan "Panah Srikandi" ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan publik yang lebih mudah dan cepat.

Desa Samberan merupakan salah satu desa yang ditunjuk oleh Disdukcapil sebagai desa percontohan yang akan menerapkan program tersebut di Kecamatan Kanor.

Pagi tadi, operator desa diundang untuk mengikuti bimtek pemantapan penerapan Panah Srikandi di tingkat desa.

Saat ini, baru tiga jenis layanan yang dapat dilakukan di desa, yaitu: 1) Pelayanan Pembuatan Kartu Keluarga; 2) Pelayanan Akta Kelahiran dan Kematian; serta 3) Pelayanan Pindah Datang.

Meskipun belum sepenuhnya semua jenis pelayanan adminduk dapat dilakukan di desa, namun tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti impian itu akan terwujud.

Harapannya, sudah tentu dapat meningkatkan pelayanan publik yang lebih mudah diakses oleh masyarakat desa. Dan menumbuhkan kesadaran di masyarakat akan pentingnya administrasi kependudukan.

Oleh: R_di

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Info Umum

Wilayah Desa

Peta Desa

Aparatur Desa

Back Next

Sinergi Program

Agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Desa


Alamat : Jl. Utama Desa Samberan No 001
Desa : Samberan
Kecamatan : Kanor
Kabupaten : Bojonegoro
Kodepos : 62193
Telepon : 085230432797
Email : desasamberan@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:19.106
    Kemarin:40.119
    Total Pengunjung:9.593.561
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.224.31.82
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

01 September 2020 | 448 Kali
Transparansi Anggaran
18 November 2022 | 11.381 Kali
BLT Bea Cukai Cair, Berikut Besaran Nominalnya!!!
17 Juni 2023 | 157 Kali
Musyawarah Desa (Musdes) Rutinan Pemdes Samberan Bulan Juni
26 November 2021 | 270 Kali
Potensi Kerajinan
05 Juli 2017 | 154 Kali
Arsip Artikel
28 Juni 2021 | 330 Kali
PERATURAN MENTERI
17 September 2021 | 195 Kali
ODGJ dan Disabilitas Terima Vaksin Sinofarm di Balai Desa Samberan

Informasi Publik

Video Youtube